Buat Grafik di PHP

Yahya Mara Ardi · Nov 2, 2012
Selamat malam mas&mba master PHP
Saya punya masalah ni,bagaimna ya cara membuat grafik di website.
Misalkan, saya punya tabel co_ka, co_sos, co_ek (ketiga tabel ini punya field yang sama; ka,sos,ek itu nama jurusan), fieldnya : tahun, jumlah cowo
dan saya punya tabel ce_ka, ce_sos, ce_ek (ketiga tabel ini jg punya field yang sama; ka,sos,ek itu nama jurusan), fieldnya : tahun, jumlah cewe.

Yang jadi pertanyaan, bagaimna ya jika saya ingin menampilkan grafik perbandingan cowok dan cewek di setiap jurusan di tahun tertentu ???

Tolong bantuannya ya para mater. Terima kasih
Silahkan login untuk menjawab!
-3
Loading...
Ellyx Christian · Nov 3, 2012 · 1 Suka · 4 Tidak Suka
untuk buat grafik bisa pake library dari http://jpgraph.net/ atau juga bisa pake google chart
0
Loading...
Yahya Mara Ardi · Nov 3, 2012 · 0 Suka · 0 Tidak Suka
maaf,carany gimana ya gan?punya tutorialny gan??
0
Loading...
Ellyx Christian · Nov 7, 2012 · 0 Suka · 0 Tidak Suka
saya sedikit sudah memberi tahun bagaimana caranya karena kurang mengerti dengan table yang kamu miliki. Jika punya data seperti ini:
 _______________________________________
| tahun	| jml laki laki	| jml perempuan	|
----------------------------------------
| 2004	| 1000		| 400		|
----------------------------------------
| 2005	| 1170		| 460		|
----------------------------------------
| 2006	| 660		| 1120		|
----------------------------------------
maka untuk membuat diargram batangnya menggunakan google chart akan seperti:
<html>
  <head>
	<!-- api dari google -->
    <script type="text/javascript" src="https://www.google.com/jsapi"></script>
    <script type="text/javascript">
	// load core library "corechart"
      google.load("visualization", "1", {packages:["corechart"]});
      google.setOnLoadCallback(drawChart);
      function drawChart() {
        var data = google.visualization.arrayToDataTable([
          ['Tahun', 'Laki Laki', 'Perempuan'], // colom pertama adalah nilai kordinat x
          ['2004',  1000,      400],
          ['2005',  1170,      460],
          ['2006',  660,       1120]
        ]);

        var options = {
          title: 'Jumlah Siswa berdasarkan jenis kelamin',
          hAxis: {title: 'Tahun',  titleTextStyle: {color: 'red'}}
        };

        var chart = new google.visualization.ColumnChart(document.getElementById('chart_div'));
        chart.draw(data, options);
      }
    </script>
  </head>
  <body>
    <div id="chart_div" style="width: 900px; height: 500px;"></div>
  </body>
</html>​
selengkapnya bisa dibaca di https://developers.google.com/chart/interactive/docs/gallery/columnchart
demo: http://jsfiddle.net/27Td6/